Cara membuat dokumen word menjadi lanscape dihalaman tertentu

Ketika kita menulis sebuah laporan atau karya ilmiah yang memiliki banyak halaman, terkadang kita perlu untuk membuat sebuah halaman dokumen lanscape atau rebah dihalaman tertentu, Halman lanscape ini memungkinkan kita meletakan suatu tabel pajang kesamping atau data-data lain yang pendukung sebuah karya tulis.

Nah! kali ini Pak Pandani akan berbagi bagaimana cara membuat dokumen word menjadi Lanscape atau Potrait dihalaman tertentu atau halaman yang kita inginkan. Seperti gambar dibawah ini:

Halaman Lanscape dan potrait di halaman tertentu

Tertarik mempelajari trik yang satu ini?

Yuk! mari kita belajar cara membuat dokumen word menjadi lanscape dihalaman tertentu, berikut adalah langkah-langkahnya:

1. Buka dokumen microsoft office word yang berisi banyak halaman, seperti gambar dibawah ini:


2. untuk membuat halaman lanscape di halaman yang kita inginkan, telebih dahulu kita tentukan halaman berapa yang ingin kita buat lanscape, contoh halaman 4 akan kita buat lanscape. 

3. Letakan kursor anda di akhir kata/paragraf di halaman 3 atau halaman sebelum kertas yang ingin kita buat lanscape, contoh seperti gambar dibawah:


4. Kemudian pilih menu --> Page Layout --> Page Setup seperti gambar dibawah ini.


5. Setelah Page Setup muncul, Ganti Orientation menjadi "Lanscape", Ganti Apply to menjadi "This Point Forward", dan klik OK.


6. Dan lihat efeknya, seluruh halaman setelah halaman 3 berubah menjadi lanscape, untuk membuat halaman word ini cuma lanscape di halaman 4, silahkan letakan kursor anda di akhir kata/paragraf di halaman 4, kemudian, pilih Page Layout --> Page Setup seperti tadi dan buat pengaturan seperti dibawah ini:


5. Jika Anda telah melakukan seperti instruksi yang diatas, maka anda akan mendapatkan hasil dokumen anda menjadi seperti dibawah ini: (Lanscape di halaman 4)


Silahkan mencoba pada halaman-halaman lainnya.


Semoga Bermanfaat!

Post a Comment

Terima kasih atas kunjungannya di Blog Pak Pandani | Belajar dan Berbagi. Jika ada pertanyaan, saran, dan komentar silahkan tuliskan pada kotak komentar dibawah ini....

Salam Pak Pandani

Lebih baru Lebih lama